KaringNews.id | Andi Nasution korban yang mobilnya dibakar orang tak dikenal (OTK), di kediamannya di Kabupaten Labuhan Batu Selatan (Labusel) mendatangi Markas Polda Sumatera Utara (Sumut), jalan Sisingamangaraja KM 10,5 Medan, Selasa (5/4/2022).
Ketua Karang Taruna Kabupaten Labusel ini membawa istri dan anaknya mencari keadilan atas kasus yang menimpanya. Dia meminta agar polisi segera mengungkap siapa pelakunya. Sebab, itu merupakan aksi teror yang sewaktu-waktu bisa kembali lagi menimpa dirinya.
Baca Juga:
Satreskrim Polresta Banjarmasin Gagalkan Peredaran Kosmetik dan Obat Ilegal Tanpa Izin BPOM
"Sampai saat ini belum ada sama sekali titik terang atas kasus yang sudah saya laporkan ke Polsekta Kota Pinang sesuai Surat Tanda Penerimaan Laporan (STPL) Nomor STPL/44/Res/1.8/III/ 2022/SPKT/SU/LBS/SEKTA KOTAPINANG. Kami berharap agar polisi segera menindaklanjuti kasus ini. Karena kami takut kejadian ini bisa terulang kembali," ungkapnya.
Menurut Andi, pihak kepolisian dari Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Sumut, Polres Labuhan Batu dan Polsek Kota Pinang sudah turun ke lokasi dan menyebut bahwa mobil yang terbakar itu telah dibakar oleh OTK.
"Jadi, kalau dibakar, harus ada pelakunya. Kami meminta agar polisi segera mengungkapnya. Karena saya, istri dan anak anak trauma dengan insiden ini. Kasus ini sudah berjalan dua bulan," tegasnya.
Baca Juga:
Anggota DPRD Singkawang Berinisial HA Ditangkap Terkait Kasus Asusila Anak di Bawah Umur
Andi menjelaskan, pihak kepolisian sudah melakukan oleh Tempat Kejadian Perkara (TKP), terkait dengan terbakarnya mobil miliknya itu. Yaitu Mobil Toyota Kijang pelat BK 1486 CN yang diparkirkan di jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) Kampung Bedagai, Kelurahan Kota Pinang, Kecamatan Kota Pinang, Kabupaten Labuhan Batu Selatan (Labusel) Provinsi Sumut.
"Semoga dengan aksi ini, polisi lebih peduli dengan kondisi kami saat ini. Kami meminta keadilan kepada pihak kepolisian," terangnya.
Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi mengakui, tim Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Labuhan Batu sedang bekerja.
"Kasus ini masih terus ditindaklanjuti oleh tim Satreskrim Polres Labuhan Batu. Kami meminta agar pihak pelapor bersabar, karena tim terus bekerja," ungkapnya.
Mengenai apakah sudah ada tersangka atau belum, Kabid Humas Polda Sumut belum bisa memastikannya.
"Saya berkomunikasi dahulu dengan pihak Satreskrim Polres Labuhan Batu. Karena sampai saat ini tim masih bekerja," terangnya.[zbr]