WahanaNews-Karing | Bupati Dairi, Sumatera Utara, Eddy Keleng Ate Berutu menghadiri puncak perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Gereja Kristen Protestan Pakpak Dairi (GKPPD) ke-31,di halaman GKPPD Sidikalang Kota, Minggu (28/8/2022).
Perayaan HUT GKPPD itu dirangkai dengan berbagai kegiatan, mulai dari pelaksanaan ibadah, pemotongan kue ulang tahun, pemberian cinderamata, persembahan tari-tarian dan pemberian penghargaan bagi pemenang lomba HUT GKPPD.
Baca Juga:
Gelar Naker Expo, Kemnaker Sediakan Puluhan Ribu Lowongan Pekerjaan di Tiga Kota
Dalam sambutannya, Eddy berharap momentum HUT itu dapat menjadi motivasi kepada GKPPD untuk lebih memperkuat spiritual jemaat yang dapat diterapkan nantinya dalam kehidupan sehari-hari.
"Saya melihat antusias jemaat begitu luar biasa pada perayaan hari ulang tahun ini. Saya melihat semuanya kompak dan penuh semangat," kata Eddy.
Eddy menyampaikan terima kasih kepada Bishop GKPPD Pdt Abed Nego Padang, MTh Bth serta panitia yang mengundangnya pada acara itu.
Baca Juga:
Sudinkes Jakarta Barat Ingatkan Rumah Sakit Terus Terapkan Pelayanan Berbasis Hospitality
"Bagi saya ini kehormatan, saya sempat telponan dengan bapak Bishop bahwa saya sedang di luar kota. Namun saya sampaikan semoga saya bisa datang dan menghadiri perayaan ulang tahun. Dan puji Tuhan saya bisa hadir dan beribadah bersama jemaat GKPPD," katanya.
Di ulang tahun GKPPD itu, dikatakan Bishop ada rencana pembangunan rumah dinas Sekjen, Eddy menyebut akan membantu melalui anggaran pemerintah. Namun itu membutuhkan proses dan dukungan dari berbagai pihak.
"Saya mengajak kita sama-sama mendoakan akan bisa berjalan dengan baik, saya akan kawal tentunya saya membutuhkan doa," ucapnya.